Labuhanbatu – MI.org
Babinsa Serda J. Sitohang melaksanakan pendampingan pendistribusian Bantuan Pangan Beras dari Pemerintah Pusat untuk periode Bulan Juni dan Juli Tahun 2025 yang telah sampai di Kantor Desa Sei Penggantungan, Kecamatan Panai Hilir. Bantuan tersebut sebanyak 1.390 karung dengan berat 10 kg per karung, yang akan didistribusikan kepada 695 keluarga penerima manfaat (KPM).pada hari Rabu (23 Juli 2025).
“Babinsa Koramil 03/SB Serda J Sitohang mengatakan, “Kami dari Koramil 03/SB hadir untuk memastikan proses pendistribusian bantuan berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran. Kehadiran kami juga sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah dalam meringankan beban masyarakat.”
“Kepala pengawas Fandi mengatakan, “Bantuan ini merupakan program dari pemerintah pusat yang ditujukan untuk menjaga ketahanan pangan masyarakat. Kami pastikan pendistribusian dilakukan secara transparan dan sesuai data.”
“Perwakilan penerima di kantor Desa Kaur Desa Siti Kholizah mengatakan, “Kami sangat berterima kasih atas bantuan beras ini. Di tengah kondisi ekonomi yang sulit, bantuan ini sangat membantu kami memenuhi kebutuhan sehari-hari.”
“Di tempat berbeda Danramil 03/SB Mayor Inf J Sembiring, S.H mengatakan, “Kami mengapresiasi kerja sama antara aparat desa dan Babinsa dalam mendukung pendistribusian bantuan pangan ini. Semoga bantuan ini benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.”(pendim09)
(Sederhana s Maha)